15 Sep 2024

Rolex

Kenali Lebih Dekat! Jam Tangan Mewah Rolex Submariner

 Kenali Lebih Dekat! Jam Tangan Mewah Rolex Submariner

Memiliki sejarah yang panjang, Rolex Submariner menjadi ikon jam tangan profesional yang berhasil menarik minat para penggemar dan kolektor jam mewah. Lantas apa sih yang membuat Rolex Submariner ini istimewa? 


Rolex Submariner merupakan salah satu model jam tangan olahraga profesional yang dikeluarkan oleh Rolex. Jam tangan mewah ini diluncurkan dengan berbagai fitur canggih dan ketahanan tinggi, yang dapat memenuhi kebutuhan para penyelam dan perenang.

Selain dari nilai fungsionalnya, Rolex Submariner pun memiliki desain yang ikonik dan khas.


Anda dapat menemukan material-material premium dan rancangan desain yang presisi, dibuat oleh pengrajin ahli Rolex dari tampilan luarnya yang memukau.

Aspek lain yang membuat Rolex Submariner bernilai begitu tinggi adalah sejarahnya yang panjang. Penasaran? Langsung baca penjelasannya berikut ini, watch lovers!


Sejarah Rolex Submariner

Submariner pertama kali dirilis dan dirancang oleh Dimitri Rebikoff di bengkel jam tangan Rolex. Mahakarya ini awalnya diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan para penyelam dan penjelajah bawah air. Hingga kini Rolex Submariner menjadi simbol prestise di kalangan penjelajah, atlet, penyelam, hingga para seniman dan selebriti.

Sejak awal penciptaannya, Submariner terus berkembang dan meningkatkan fitur-fiturnya untuk menjadi lebih canggih, tangguh, serta kian fungsional.


Pengembangan ini pun dilakukan juga pada detail desain Submariner. Sehingga versi yang terbaru cenderung memiliki diameter casing lebih besar, serta menggunakan berbagai material berharga yang kian beragam.


Sebagai gambaran, berikut ini daftar evolusi Rolex Submariner dari masa ke masa:

  • 1953: Submariner generasi pertama dengan nomor referensi 6204. Memiliki casing dengan diameter 38mm, bezel berputar warna hitam, penanda Waktu yang dapat berpendar dalam gelap, serta penunjuk jam Mercedes.
  • 1959: Submariner generasi ini memiliki peningkatan terhadap beberapa aspek desainnya seperti diameter case menjadi 40mm, bezel yang dibuat lebih menonjol agar lebih mudah teraba oleh penyelam, serta penanda-penanda menit dari kuarter pertama juga ditambahkan pada bezel.
  • 1979 dan 1989: Submariner memiliki ketahanan hingga 300 meter di Bawah air. 
  • 2020-an: dikenal dengan referensi 116610 dan 114060, Submariner ini memiliki fitur dan material baru. Versi ini memiliki bezel cerachrom, luminescence chromalight, movement terbaru, serta memiliki ukuran case sebesar 41mm.


Fitur Utama Rolex Submariner

Rolex Submariner dikenal sebagai jam tangan olahraga profesional yang canggih. Beberapa fitur utama dari Rolex Submariner antara lain:


1. Tahan Air

Karena memang khusus dibuat untuk memenuhi aktivitas penjelajah di bawah air dan penyelam, desain dan material Rolex Submariner pun dirancang agar tahan air.

Sejak pertama kali dibuat, Rolex Submariner memperkuat sifat tahan airnya. Bermula tahan di kedalaman 100 meter, kemudian ditingkatkan menjadi 300 meter di bawah laut.

Baja tahan karat Rolex, Oystersteel, diciptakan secara eksklusif dari material premium yang tahan karat dan tidak mudah rusak ketika bersentuhan dengan air. 

Selain itu, dengan sistem crown winding Triplock yang dipasang erat pada case, akan memastikan air tidak masuk ke dalam jam tangan dan mengganggu fungsi movement saat menyelam.


2. Bezel Berputar

Rolex Submariner pun memiliki bezel yang diputar searah, dengan pinggiran yang menonjol dan memberikan cengkraman kuat ketika mengatur waktu selam.

Saat diputar slot demi slotnya, pengguna dapat mendengar bunyi klik yang halus dan khas. 

Bezel ini pun dilengkapi dengan kapsul pendar Chromalight, yang membantu pembacaan waktu di lingkungan bawah air yang gelap.


3. Konstruksi Kokoh

Jam tangan Rolex Submariner pun dibuat dengan konstruksi yang kokoh. Baik dari casing, tautan tali jam tangan, hingga kait jam tangan pun dibuat dengan desain yang kuat dan presisi.

Dengan demikian Rolex Submariner dapat memenuhi kebutuhan penyelam akan jam tangan mewah yang kuat, dan tak mudah rusak karena tekanan di bawah air. 


4. Mesin Jam

Tak hanya dari desain eksternalnya yang kokoh, Rolex Submariner pun dibekali dengan mesin jam berkaliber tinggi. Model Rolex Submariner dan Submariner Date memiliki mesin jam berkaliber 3230, yang diluncurkan tahun 2020, serta kaliber 3235.

Keduanya memiliki mesin pemuntir otomatis yang dikembangkan secara eksklusif oleh Rolex. Rancangan, proses pembuatan, dan fitur-fitur inovatif yang dilakukan pun membuat mesin-mesin jam tangan ini menjadi kian andal dan akurat.

Untuk menambah kesempurnaanya, mesin Rolex Submariner pun telah dilengkapi dengan hairspring Parachrom biru yang tahan terhadap guncangan.


5. Dial dan Penanda Waktu

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa Rolex Submariner melakukan banyak pengembangan termasuk pada dial-nya. 

Khusus pada seri Submariner Date, tersedia beragam variasi warna dial dan bezel. Beberapa variannya hadir dengan warna hitam dan royal blue.

Sementara itu penunjuk jamnya masih mempertahankan desain Mercedes yang ikonik, yang dilapisi dengan Chromalight untuk mempermudah pembacaan di ruang yang gelap. Selain itu Anda juga bisa menemukan lensa cyclops dengan penunjuk kalender di angka jam tiga.


6. Tali Jam

Tali jam tangan Rolex Submariner menggunakan Oyster bracelet, simbol dari perpaduan teknis dan estetika yang sempurna. Tali jam tangan ini dirancang agar menjadi kuat dan nyaman digunakan.

Pada bagian pengaitnya menggunakan Oysterlock, yang mencegah jam terlepas secara tidak sengaja. Lengkap dengan Glidelock Rolex, yang memungkinkan pengguna untuk melakukan penyesuaian kecil pada Panjang rantai jam tangan tanpa alat bantu. Sehingga pengguna dapat menggunakannya dengan nyaman di luar penggunaan baju selam. 


Model Ikonik

Jam tangan Rolex Submariner memiliki beberapa model ikonik, diantaranya:


1. Rolex Submariner Date

Rolex Submariner Date adalah pengembangan dari seri Submariner dengan penambahan fungsi tanggal dalam jam tangan. Penambahan fitur ini pertama kali dilakukan pada sekitar tahun 1959 – 1960-an. Model ini dipertahankan hingga saat ini dan mampu menambah daya tariknya di pasaran jam tangan mewah.


2. Rolex Submariner No Date

Merujuk versi yang lebih lama, Rolex Submariner No Date tidak memiliki tambahan fungsi tanggal pada bagian dial-nya. Selaras dengan Submariner Date, Rolex Submariner No Date pun masih dirilis hingga kini, namun dengan peningkatan pada diameter case, kaliber mesin, dan penambahan fitur lainnya.


Keunggulan Rolex Submariner

Reputasi Rolex Submariner dalam pasar jam tangan mewah ini bukan terjadi begitu saja. Namun karena Rolex Submariner memiliki banyak keunggulan, seperti:


1. Kualitas dan Keandalan

Setiap jam tangan Rolex dibuat dengan memperhatikan kualitas dan keandalan, begitu pula dengan Rolex Submariner. Mulai dari pemilihan materialnya yang premium, rancangan yang kokoh, serta mesin berkaliber tinggi, semua ada pada Rolex Submariner.

Berkat kualitas dan keandalan yang terus dipertahankan serta dikembangkan selama puluhan tahun inilah, yang kemudian menjadikan Rolex Submariner sebagai standar jam tangan penyelam profesional di industri horologis.


2. Desain yang Tak Lekang oleh Waktu

Keunggulan Rolex Submariner pun dapat dilihat dari desainnya yang ikonik dan abadi. Meski dirilis pada tahun 1953, Rolex Submariner masih memiliki tampilan yang modern dan cocok digunakan oleh pecinta jam tangan mewah masa kini.

Selain itu, desain jam tangan ini pun dibuat ramping, fleksibel, dan nyaman. Sehingga mudah diadaptasikan untuk berbagai situasi, baik untuk kegiatan diving sport, ataupun menghadiri pesta ke acara yang formal.


3. Fungsi Praktis

Sejak awal pembuatannya, Rolex Submariner selalu menekankan nilai fungsional dan daya tahan pada desainnya. Baik pemilihan warna dial dan bezel, penambahan lapisan chromalight, bezel yang dapat diputar dan ketahanan di bawah 300 m permukaan air, semua dilakukan untuk mendapatkan fungsi praktis yang diinginkan.

Nilai fungsinya ini pun telah melalui uji lapangan langsung, serta menunjukkan hasil yang sangat positif. Karenanya, Rolex Submariner kemudian menjadi pelopor jam tangan penyelam profesional terbaik, yang menjadi acuan dari model jam tangan sejenisnya.


4. Nilai Jual Kembali

Keunggulan lain yang membuat Anda patut mempertimbangkan untuk mengoleksi Rolex Submariner adalah nilai jualnya yang tinggi. Jam tangan mewah dengan desain klasik dan reputasi besar seperti Rolex Submariner sangatlah tinggi di pasaran, bahkan terus meningkat tiap tahunnya.

Terlebih bila Anda memiliki koleksi Rolex Submariner versi yang lebih lama dan dari koleksi terbatas. Jam tersebut memiliki nilai investasi yang tinggi, karena daya tawarnnya pun fantastis.


Tak hanya itu, reputasi Rolex di industri jam tangan mewah pun sangat besar, yang juga berkontribusi pada likuiditas dan minat penggemar pada Submariner. 

Nah, watch lovers, menyimak bagaimana fitur, reputasi, dan keunggulan Rolex Submariner, apakah Anda tertarik untuk mengoleksi jam tangan mewah ini?

Watches Trader sebagai muaranya hal-hal yang berkaitan dengan jam tangan mewah, menyediakan banyak koleksi jam tangan Rolex asli dan berkualitas, termasuk Submariner. Anda wajib mengetahu detail dan perkiraan harganya, simak ulasan Kisaran Harga Jam Tangan Mewah Rolex Submariner.


Di Watches Trader Anda dapat memperoleh jaminan keaslian produk, dokumentasi resmi, serta garansi toko untuk tiap pembelian Rolex Submariner. Sehingga Anda dapat bertransaksi dengan lebih tenang dan nyaman.

Selain itu, Anda pun dapat mengakses layanan purna jual kami setelah pembelian, yang berupa perawatan jam tangan, perbaikan, dan berbagai layanan menguntungkan lainnya.

Tunggu apa lagi? Segera dapatkan Rolex Submariner Anda hanya di Watches Trader!

Find Your Favorite Luxury Watches and Enjoy Special Offers