17 Jun 2024
News Update
Intip Yuk! Inspirasi Outfit Pria Keren 2024
Dunia fashion akan terus berubah seiring dengan berjalannya waktu. Begitu juga di tahun ini. Di tahun ini ada beberapa perubahan tren outfit keren pria 2024 yang sangat penting dan tidak boleh Anda lewatkan.
Dengan mengetahui perubahan tren fashion ini, Anda dapat meningkatkan tampilan agar jadi lebih stylish di tahun yang baru. Tampilan yang menarik akan menambah kesan apik pada diri Anda ketika bertemu dengan orang lain.
Menggunakan outfit fashion yang cocok dengan tubuh juga akan menonjolkan kelebihan dalam diri. Hal ini akan memberikan kepercayaan diri yang lebih pada diri Anda.
Tren Outfit Fashion Cowok di 2024
Kalau Anda ingin menjadi pria dengan gaya paling up to date di tahun 2024 ini, Anda bisa menggunakan beberapa outfit dan tren fashion di bawah ini. Dengan begitu, tampilan jadi lebih trendy menyambut tahun yang baru. Ini dia informasi outfit keren untuk pria.
1. Denim
Denim adalah bahan yang tidak pernah keluar dari tren. Penggunaan denim pada pakaian sehari-hari sangat mendominasi. Apalagi untuk tampil di kasual, denim adalah pilihan nomor satu untuk banyak kalangan.
Denim umumnya menjadi bahan utama pada celana atau jaket jeans. Denim memiliki struktur kain yang khas dan berbeda dengan kain-kain lainnya. Inilah yang membuat denim jadi banyak digandrungi oleh orang banyak.
Anda bisa menggunakan celana jeans dalam kegiatan sehari-hari. Celana jeans akan jadi sempurna jika dipadukan dengan kaos putih atau kemeja. Paduan warnanya akan memberikan kesan kasual dan menyegarkan mata.
2. Long sleeves
Tren selanjutnya yaitu long sleeves. Long sleeves adalah outfit yang berbeda dengan sweater. Jenis pakaian ini adalah kaos dengan lengan panjang yang terbuat dari bahan katun atau nilon. Bahannya ringan dan nyaman ketika Anda gunakan.
Bahan tersebut juga sangat cocok untuk Anda pakai di cuaca panas atau dingin. Untuk memadukan jenis pakaian ini, Anda bisa menggunakan vest atau outer lainnya. Untuk celana, gunakan yang berwarna gelap dengan mempertimbangkan warna yang cocok agar tidak bertabrakan dan tetap senada.
3. Stripes
Selanjutnya yaitu motif outfit stripes atau garis-garis. Motif garis-garis adalah motif yang selalu memiliki penggemar. Di tahun 2024 ini, motif garis-garis jadi tren yang kembali populer oleh anak muda.
Motif ini umumnya dapat Anda gunakan di berbagai situasi seperti di acara kasual atau formal. Penggunaan motif ini sebaiknya memperhatikan bentuk tubuh sehingga bisa membantu memaksimalkan tampilan tubuh.
4. Trench Coat
Outfit pria keren 2024 yang selanjutnya yaitu trench coat. Trench coat adalah jaket dengan potongan panjang yang umumnya terbuat dari bahan tahan air yang tahan lama. Pakaian ini memiliki kerah lebar dan memiliki kancing depan. Ada juga tempat sabuk di bagian pinggang.
Coat umumnya cocok untuk Anda gunakan di musim hujan atau dingin. Anda bisa memilih berbagai jenis pakaian sebagai layer di dalamnya. Celana dengan potongan chino juga cocok Anda padukan dengan coat ini.
5. Warna Coral
Tren selanjutnya yaitu tren warna coral. Warna coral umumnya banyak digunakan untuk warna lipstik. Namun, saat ini sudah banyak pakaian yang menggunakan warna ini sebagai dasar.
Penggunaan warna coral akan membuat wajah terlihat cerah dan memberikan efek segar. Anda bisa memadukannya dengan celana formal untuk berbagai situasi. Gunakan aksesoris seperti jam yang bisa menambah nilai di tampilan Anda.
6. Celana Baggy
Celana baggy kabarnya akan naik popularitasnya di tahun 2024. Celana baggy pernah menjadi hits di tahun sebelumnya karena memiliki kenyamanan dan model yang unik. Celana baggy memiliki model yang longgar dan cocok digunakan di berbagai situasi.
Anda bisa menggunakan paduan celana baggy dengan kaos maupun kemeja. Penggunaan celana ini akan membuat tampilan jadi lebih santai namun tetap stylish. Tambahkan aksesoris seperti topi atau gunakan sepatu sneakers untuk acara kasual.
7. Utilitarian Jacket
Gaya ini adalah gaya yang memfokuskan perhatian pada fungsi pakaian dan juga kegunaannya. Hal ini membuat utilitarian jacket jadi terlihat minimalis dan sederhana. Namun, model ini tetap memiliki keunikan tersendiri.
Bahan dari jaket ini umumnya akan memiliki ketahanan yang baik dan memiliki efisiensi serta fungsi yang bagus. Anda bisa menggunakan gaya ini untuk acara kasual atau ketika akan bepergian. Padukan juga dengan kaos dan sepatu bot.
8. Blouse
Blouse kini sudah banyak digunakan oleh pria. Penggunaan blouse bisa Anda padankan dengan celana coklat untuk memberikan kesan modern.
Celana chino juga menjadi pilihan tepat untuk menggunakan blouse ini. Tampilan ini akan terlihat segar dan stylish.
9. Kemeja Oxford
Kemeja Oxford adalah salah satu item yang diprediksikan akan jadi tren di tahun 2024. Kemeja ini memang memiliki pesona yang menarik dan akan memaksimalkan tampilan tubuh pemakainya. Ciri khas kemeja ini yaitu bahannya yang dari katun dengan kerah button down miliknya.
Kemeja ini akan dapat Anda gunakan di situasi kasual atau semi formal. Padukan dengan celana chino untuk menambah keunikan tampilan kemeja ini.
Anda bisa memadukannya dengan jam tangan mewah untuk memberikan kesan menarik. Gunakan jam dari Watches Trader yang berkualitas dan original. Watches Trader sebagai toko jam tangan mewah terbaik di Surabaya menyediakan berbagai macam jenis koleksi.
Beberapa merek jam tangan ternama yang ada di Watches Trader yaitu Hublot, Rolex, Patek Philippe, Panerai, Richard Mille, Audemars Piguet, Roger Dubuis, Art De Genève, dan Vacheron Constantin.
10. Suit Jacket
Suit jacket umumnya banyak digunakan untuk acara-acara formal. Ini karena tampilan suit jacket dengan celana cut dan juga potongan yang membentuk tubuh dengan apik.
Suit jacket biasanya akan dipadukan dengan celana dengan bahan yang sama sehingga memberikan kesan seragam. Warna suit jacket umumnya abu-abu, hitam, biru tua. Suit jacket bisa Anda padukan dengan sepatu pantofel dan jam tangan mewah untuk memaksimalkan tampilan.
11. Beanie Hat
Beanie terus populer sejak muncul di tahun 90-an. Topi ini kembali menjadi tren karena dapat digunakan di berbagai cuaca. Penggunaan beanie juga sangat praktis karena dapat membantu meningkatkan penampilan ketika Anda tidak sempat menata rambut.
Anda bisa menggunakan beanie hat dengan berbagai gaya. Beanie hat akan melengkapi gaya Anda dengan sempurna. Di tahun 2024, beanie hat dengan logo yang mencolok diprediksi akan menjadi tren.
12. Long Coat
Long coat adalah jenis outer yang dapat melindungi dari dingin dan hujan. Penggunaan long coat akan memberikan kesan stylish dan trendy pada diri Anda. Namun, gunakan long coat ketika berada di musim dingin atau hujan saja.
Hal ini demi menghindar ketidaknyamanan ketika pemakaian. Long coat umumnya memiliki panjang hingga ke lutut, pergelangan kaki, atau betis. Jenis coat ini memiliki banyak gaya dan bahan yang cocok untuk situasi formal.
Itulah dia informasi tentang outfit keren pria 2024 yang bisa jadi inspirasi. Kalau Anda ingin memiliki tampilan stylish dan up to date, silahkan ikuti beberapa rekomendasi di sini. Jadi Anda akan terlihat lebih menarik dibanding sebelumnya.
Find Your Favorite Luxury Watches and Enjoy Special Offers
RECENT ARTICLES
22 May 2024
News Update
Tips Memilih Jam Tangan Pria Mewah dan Mahal yang Sesuai
tips memilih jam tangan pria mewah yang sesuai dengan preferensi meliputi sejumlah aspek mulai dari selera hingga fitur garansi dan layanan purna jual.
22 May 2024
News Update
Tips Merawat Jam Tangan Mewah Pria
Sedang bingung merawat jam tangan mewah Anda agar tetap awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama? Ikuti tips ini, ya!
22 May 2024
News Update
Ini Fitur Canggih Jam Tangan Pria Mewah
Jam tangan adalah salah satu aksesoris yang banyak disukai pria. Yuk, cari tahu apa saja fitur canggih jam tangan pria mewah melalui artikel berikut!